MAROS – KLTV INDONESIA
–klivetvindonesia.com– Pagi itu, pukul 00: 08 Wita peserta tenaga Pos Pelayanan Terpadu ( Posyandu ) dari Desa Pajukukang keCamatan Bontoa Kabupaten Maros, Selasa 21 Mei 2024 telah hadir diruang pertemuan kantor desa.
Hari itu, mereka tidak sibuk
urusan timbangan anak dan ibu hamil yang seperti biasa mereka lakukan tapi mereka sibuk dengan evaluasi kinerja .
Menurut Nur hikmah, S.I.Kom selaku aparat desa tempat dia mengabdi menuturkan bahwa hari ini ada kegiatan refreshing Posyandu. dan terlihat terpajang sepanduk yang bertuliskan Tema : Penguatan Kemampuan Kader Kesehatan Dalam Pelayanan Posyandu keCamatan Bontoa .
Usai membaca tulisan itu , kami kembali berbincang – bincang dengan wanita yang rama itu , dia menuturkan sebagai kader kami tentunya akan bekerja yang terbaik pelayanan kepada warga masyarakat di desa ini yang berkaitan dengan fungsi dan tugas kami,” melayani ibu hamil dan anak berusia 0 – 5 tahun tentang kesehatan dan Gizinya ,”begitu ucapnya.
Menjawab pertanyaan, menurut dia , tekat kami sebagai tenaga Posyandu yakni kami akan berusaha untuk menurunkan angkah stunting di desa Pajukukang yang kami cinta ini.
Oleh karena itu , kami melakukan pertemuan untuk evaluasi tentang hal – hal yang dinilai masih kurang sehingga ke depan nanti misi kami bisa tercapai menurunkan angkah stunting yang cukup signifikan ,” begitu ujarnya.
Mengakhiri obrolan dengan staf desa ini , ia hanya bisa berharap dengan adanya Refreshing dapat memotivasi kepada para kader posyandu untuk lebih semangat bekerja buat warga masyarakat desa Pajukukang,” begitu kata Nur Hikmah S.I.Kom menutupi wawancara dengannya.





