Kadis PMD, Yoseph Durahi Kunjungi Desa Nanga Meja Kecamatan Elar Selatan

klivetvindonesia.com,Matim-Kepala Dinas,(Kadis) Pemberdayaan Masyarakat Desa,(PMD), Yoseph Durahi kembali mengunjungi Desa Nanga Meje di Kecamatan Elar Selatan.

Kunjungan kali ini dalam rangka menghadiri kegiatan Pelatihan Peningkatan Kapasitas BPD, Perangkat Desa, KPMD Desa Nanga Meja tahun 2020.

Kegiatan yang dibuka langsung oleh Kepala Desa Nanga Meje, Arnoldus Sero Leko berlangsung di Kapela Sopang Rajong pada Rabu,(14/10/2020).

Dalam sambutannya, Kades Arnoldus meminta kepada BPD, perangkat Desa serta KPMD Desa Nanga Meje untuk tetap fokus dalam menerima Materi yang diberikan oleh beberapa narasumber dalam kegiatan ini.

“Selaku Kepala Desa, saya mengucapkan selama datang bagi para pemateri/narasumber yang hadir sekaligus telah memenuhi undangan Pemerintah Desa Nanga Meje”, ungkapnya.

Dia menambahkan, semoga dengan materi yang disampaikan dalam kegiatan ini bisa bermuara untuk pembangunan desa ini kedepan.

Sementara itu, Kadis PMD Matim, Yoseph Durahi menjelaskan, hari ini kami hadir untuk memberi peningkatan kapasitas BPD, Perangkat Desa dan KPMD Desa Nanga Meje.

“Tolong kepada BPD, Perangkat Desa serta KPMD Desa Nanga Meje untuk bisa bekerja sesuai regulasi yang ada”, pintanya.

Kemajuan desa kata dia, sangat bergantung pada BPD, Perangkat Desa serta KPMD di Desa.

“Saya tidak boleh dengar ada BPD, Perangkat Desa yang bekerja diluar regulasi yang ada”, tutupnya.

Hal serupa disampaikan oleh Ismail Jehada, Kabid Pembangunan Desa.

Menurutnya, hari ini saya bicara lebih kepada penekanan soal tupoksi dari masing-masing Perangkat Desa, baik BPD, Perangkat Desa maupun pelaku-pelaku yang ada di Desa.

“Saya berharap dalam kegiatan penguatan Kapasitas ini tetap bekerja dibawah aturan atau regulasi yang ada”, pungkasnya.

Hal yang sama juga disampaikan oleh Camat Elar Selatan, Stephanus Lamar.

Menurutnya, membangun desa itu bukan hanya tugas Pemerintah Desa dan BPD, tetapi tugas bersama antara Pemerintah Desa, BPD dan masyarakat.

“Pelatihan Penguatan Kapasitas hari ini sangat penting untuk Perangkat Desa dan BPD”,ujarnya.

Kata dia, dengan materi pembekalan ini tentu materi itu sebagai modal awal menjalankan tugas dalam membangun desa ini kedepannya.

Untuk diketahui, narasumber dalam pelatihan peningkatan kapaistas BPD, Perangkat Desa serta KPMD Desa Nanga Meje, yakni; Kadis PMD Matim, Yoseph Durahi, Kabid Pembangunan, Ismail Jehada, Camat Elar Selatan, Stephanus Lamar, Pendamping Desa Profesional Kecamatan, Hendrikus Litty dan Robertus Sesfaos, Danpos Babinsa Elar Selatan dan Karolus Waur. Kegiatan yang berlangsung di Kapela Sopang Rajong itu berjalan aman dan lancar.

Ferdinandus Lalong

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *