Sah !!!KPU Sekadau Tetapkan Bupati Dan Wakil Bupati Terpilih

Klivetvindonesia, Sekadau – Komisi Pemilihan Umum(KPU) Kabupaten Sekadau Menetapkan Pasangan Aron dan Subandrio(PAS) Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Kabupaten Sekadau periode 2021 – 2026 Pada kamis(15/4/21) pukul 20:54 Wib

Berdasarkan dengan hasil Penghitungan Suara Ulang(PSU) di wilayah Kecamatan Belitang Hilir PAS Unggul sebanyak 388 Suara, berdasarkan hasil tersebut, tidak merubah hasil kemenangan untuk PAS

Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Oleh KPU berlangsung di halaman kantor KPU Sekadau Ba’da sholat tarawih pukul 20:45 wib, di hadiri langsung oleh Aron dan Subandrio sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih, di dampingi istri dan Tim Pemenangan.

Penetapan Aron dan Subandrio sebagai Bupati terpilih dan Eakil Bupati terpilih periode 2021 – 2026, berjalan lancar dan tetap menggunakan prokes kesehatan.

Penulis : Iwan soleh

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *