KLTV INDONESIA
–klivetvindonesia.com– Mengingat pentingnya Kartu Tanda Penduduk ( KTP ) buat warga negara Indonesia. Maka Dinas Kependudukan Catatan Sipil Kabupaten Pangkep Sulawesi Selatan berinisiatif melakukan pelayanan prima terhadap warga masyarakat yang datang mengurus Kartu Tanda Penduduk ( KTP ).
Sehubungan dengan hal tersebut wartawan KLTV Indonesia.Com menemui Kepala Dinas Kependudukan Catatan Sipil Kabupaten Pangkep , Risal Hasan .S.s. T.P di ruang kerjanya, Selasa 9 Januari 2024 untuk berbincang – bincang seputar pelayanan prima. Mendengar hal tersebut, pria yang rama ini menyampaikan bahwa untuk mewujudkan hal tersebut pihak institusi yang ia pimpin akan bekerja sama dengan para Camat , Lurah dan Kepala Desa untuk membantu kami dalam hal pelayanan warga masyarakat di Kabupaten Pangkep yang kami cinta ini .
Menjawab pertanyaan, menurut dia, kiat – kiat yang mereka lakukan yakni melakukan proaktif terhadap warga masyarakat yang belum memiliki Kartu Tanda Pendudukan untuk segera memiliki kartu tersebut . Maka kami melakukan pelayanan jemput bola yaitu door to door dari rumah kerumah untuk menanyakan kepada warga masyarakat tentang hal tersebut dan kemudian kami membantu warga masyarakat yang kami cinta ini untuk mengurus hal tersebut,” begitu ujarnya.
Mengakhiri bincang – bincang dengan Kepala Dinas Kependudukan Catatan Sipil Kabupaten Pangkep , Risal Hasan , S.s.T.P , mengharapkan kepada warga masyarakat yang belum memiliki Kartu Penduduk ( KTP ) untuk segera mengurus hal tesebut karena dinilai penting dan kami akan membantunya,” begitu ujarnya.





