Klivetvindonesia,com. Pesawaran – Sebelum melaksanakan tugas pengamanan pada pesta demokrasi di tingkat desa besok anggota koramil di sektor Kabupaten Pesawaran yang masuk diwilayah Kodim 0421/LS melaksanakan gelar pasukan sejumlah 1 SSK di pimpin langsung oleh Komandan Kodim 0421/LS ,Letnan Kolonel Inf Fajar Akhirudin, S.I.P., M.Si., yang bertempat dilapangan museum Transmigrasi Kabupaten Pesawaran Jumat (16/12/2022), seluruh pasukan yang melaksanakan apel sudah siap bergerak untuk mengamankan pilkades serentak di seluruh Kabupaten Pesawaran besok Sabtu (17/12/2022).
Seratus personel atau sekitar 1 SSK disiagakan terdiri dari personel unit intel Kodim 0421/LS, unsur pasukan stand by siap gerak dari personel Makodim, selanjutnya personel Koramil 421-01/KDD untuk pengamanan di wilayah Koramil Kedondong, Koramil 421-02/Gdt untuk mengamankan wilayah koramil Gedong Tataan dan Koramil 421-05/Pdc untuk sektor pengamanan koramil Padang Cermin, pada kesempatan apel gelar pasukan kali ini juga dilaksanakan pengecekan kendaraan dinas guna oprasional personel babinsa yang akan bertugas.
Pada Amanatnya Komandan Kodim 0421/LS , Letkol Inf Fajar Akhirudin,S.I.P., M.Si. berpesan kepada seluruh babinsa yang akan melaksanakan pengamanan secara terbuka, dengan langsung terjun dan bersentuhan langsung dengan masyatakat, “agar selalu menjunjung tinggi netralitas TNI, Netralitas TNI itu harga mati sehingga walaupun ini hanya tingkat pemilihan/pemungutan suara untuk memilih kepala desa namun jangan sampai Babinsa memihak, mengomentari atau pun memberi tanggapan baik untuk para calon kades, tahapan pemungutan ataupun hasil dari pemungutan suara itu sendiri, selain itu Babinsa harus mampu memberi contoh yang baik kepada masyarakat gunakan seragam terbaik sesuai ketentuan guna mendukung pelaksanaan tugas, menyinggung pengalamannya bertugas Dandim mengatakan Seorang Babinsa harus bisa mengayomi serta mendinginkan suasana, karena pengalaman saya sewaktu ada kerusuhan di jakarta pada tahun 2019 Babinsa yang bisa menetralkan suasana yang panas tersebut,” diakhir amanatnya Dandim pula berpesan ” untuk tetap mengutamakan faktor keamanan dalam bertugas baik keamanan personel maupun keamanan materiil, jangan lupa berdoa mohon perlindungan kepada Nya libatkan tuhan pada setiap pelaksanaan tugas, selamat bertugas dan tetap junjung tinggi Netralitas TNI”, tutup Komandan Kodim.
Didy





