SPKT III Polsek Ma’rang Gelar Patroli Rutin Siang Hari, Sambangi Toko Elektronik

PANGKEP- KLTV INDONESIA klivetvindonesia.com. Ma’rang, Pangkep — Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap aman dan kondusif, SPKT III Polsek Ma’rang melaksanakan patroli rutin pada siang hari, Sabtu (10/01/2026).

Patroli tersebut dipimpin oleh Aiptu Amiruddin dengan menyasar sejumlah titik rawan di wilayah hukum Polsek Ma’rang. Dalam kegiatan tersebut, personel patroli menyempatkan diri mampir dan melakukan dialog dengan pemilik serta karyawan sebuah toko elektronik yang berada di Jalan Poros Makassar–Parepare, Kelurahan Ma’rang, Kecamatan Ma’rang, Kabupaten Pangkep.

Aiptu Amiruddin menyampaikan imbauan kamtibmas kepada pemilik toko agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan, terutama terhadap potensi tindak kejahatan seperti pencurian dan penipuan, serta memastikan sistem pengamanan toko berfungsi dengan baik.

Selain itu, patroli dialogis ini juga bertujuan untuk membangun komunikasi yang baik antara kepolisian dan masyarakat, sehingga tercipta sinergi dalam menjaga keamanan lingkungan sekitar.

Saat dikonfirmasi melalui telepon seluler, Kapolsek Ma’rang AKP Amran Adam membenarkan kegiatan patroli rutin tersebut. Ia menegaskan bahwa patroli siang hari secara rutin dilaksanakan sebagai bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat.

“Patroli rutin ini merupakan upaya preventif untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, khususnya di sepanjang jalur poros yang memiliki aktivitas cukup padat,” ujar AKP Amran Adam.

Kapolsek Ma’rang juga mengimbau kepada seluruh masyarakat agar tidak ragu melaporkan kepada pihak kepolisian apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif di wilayah Kecamatan Ma’rang.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *