PANGKEP- KLTV INDONESIA klivetvindonesia.com.Pangkep — Kapolres Pangkep bersama Ketua Bhayangkari Cabang Pangkep melaksanakan kunjungan dan peninjauan langsung ke Pos Pengamanan (Pos Pam) Pangkajene dan Pos Pam Segeri dalam rangka Operasi Lilin 2025, Senin (29/12/2025).
Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk perhatian pimpinan terhadap kesiapan personel yang bertugas dalam memberikan pelayanan dan pengamanan kepada masyarakat, khususnya menjelang dan selama perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.
Dalam kunjungannya, Kapolres Pangkep didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Pangkep beserta rombongan melakukan pengecekan kesiapsiagaan personel, sarana dan prasarana pendukung, kelengkapan administrasi, buku mutasi, serta peralatan operasional yang digunakan di Pos Pam. Kapolres juga memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polsek Segeri dalam keadaan aman dan kondusif.
Kapolres Pangkep menyampaikan apresiasi kepada seluruh personel yang bertugas di Pos Pam atas dedikasi dan tanggung jawab yang telah ditunjukkan selama pelaksanaan Operasi Lilin 2025. Ia juga memberikan motivasi agar seluruh anggota tetap menjalankan tugas secara profesional, humanis, dan penuh keikhlasan.
“Laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, tingkatkan kewaspadaan serta jalin sinergitas antar instansi agar masyarakat merasa aman dan nyaman, khususnya para pengguna jalan yang melintas di wilayah Pangkajene dan Segeri,” tegas Kapolres Pangkep.
Sementara itu, Ketua Bhayangkari Cabang Pangkep turut memberikan dukungan moril kepada para personel Pos Pam. Kehadiran Bhayangkari diharapkan mampu menambah semangat dan motivasi anggota dalam melaksanakan tugas pengamanan selama Operasi Lilin berlangsung.
Melalui kegiatan peninjauan ini, diharapkan seluruh personel Pos Pam Pangkajene dan Pos Pam Segeri senantiasa siap siaga dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, sehingga situasi kamtibmas di wilayah Kabupaten Pangkep tetap terjaga aman, tertib, dan kondusif.





