Koramil 1421-01/Balocci-Tondong Tallasa Lanjutkan Program Bedah Rumah RTLH Milik Warga Desa Lanne

PANGKEP-KLTV INDONESIA
klivetvindonesia.com,Pangkep, Sulsel – Personel Koramil 1421-01/Balocci-Tondong Tallasa kembali menunjukkan kepedulian sosial terhadap kesejahteraan masyarakat melalui kegiatan Bedah Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang dilaksanakan pada Jum’at, 07 November 2025. Kegiatan ini berlangsung sejak pukul 08.00 Wita dan dipimpin langsung oleh Pelda Suparman, selaku Batuud Koramil 1421-01/Balocci-Tondong Tallasa, bersama sejumlah personel TNI dan masyarakat setempat.

Sasaran kegiatan kali ini adalah rumah milik Bapak Hadir, warga Kampung Tagari RT.001/RW.004, Desa Lanne, Kecamatan Tondong Tallasa, Kabupaten Pangkep. Kondisi rumah yang sebelumnya tidak layak huni kini perlahan mulai berubah menjadi tempat tinggal yang lebih layak dan sehat berkat gotong royong serta kerja sama antara TNI dan masyarakat.

Adapun tahapan kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini meliputi pembongkaran dinding bagian depan rumah, pemasangan kusen pintu dan kusen jendela bagian depan, pemasangan batako, serta plaster dinding dalam sebelah kiri. Seluruh proses dikerjakan secara bertahap dengan penuh semangat dan kekompakan, mencerminkan sinergi antara aparat TNI dan warga setempat dalam membantu sesama.

Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, terlibat 11 personel TNI dan 5 orang masyarakat yang turut serta membantu pekerjaan secara gotong royong. Hingga saat ini, progres pelaksanaan pembangunan telah mencapai 30%, dan akan terus dilanjutkan hingga rumah benar-benar siap huni serta memenuhi standar kelayakan tempat tinggal.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin TNI dalam mendukung kesejahteraan masyarakat di wilayah binaan, khususnya melalui program Bedah Rumah Tidak Layak Huni (RTLH). Tujuan utama dari kegiatan ini adalah membantu masyarakat berpenghasilan rendah agar dapat memiliki tempat tinggal yang lebih layak, sehat, dan nyaman.

Pada pukul 16.00 Wita, kegiatan selesai dilaksanakan dalam keadaan aman, tertib, dan lancar. Semangat kebersamaan dan kepedulian sosial yang ditunjukkan oleh personel Koramil dan warga menjadi bukti nyata kehadiran TNI di tengah masyarakat, tidak hanya sebagai penjaga keamanan, tetapi juga sebagai penggerak kepedulian sosial di wilayah Kecamatan Tondong Tallasa.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *