LBH PUBA Mengadakan Pendidikan Para Legal Untuk Pertama Kali

Klivetvindonesia.Com – Ketua LBH PUBA Palembang, Yuni Oktaria, SH menyampaikan permintaan resmi kepada Advokat Rahmat Kurniansyah, SH MH untuk memberikan materi dalam pendidikan Paralegal Angkatan 1 yang akan dilaksanakan oleh LBH PUBA Palembang pada hari Rabu tanggal 01 Oktober 2025 nanti.Dengan Tema Urgensi Paralegal Guna Tegaknya Keadilan (29/09/2025)

Kami berharap kanda Rahmat mau memberikan materi, berbagi ilmu dan pengalaman dengan peserta pendidikan paralegal LBH PUBA, Selain dari kanda Rahmat ada beberapa pengacara senior yang diminta secara resmi yaitu Advokat Redho Junaidi SH MH, Mirhan, SH, Reni, SH dan Asnawi Bastoni SH untuk memberikan materi keparalegalan.LBH PUBA Palembang akan melaksanakan Pendidikan Paralegal secara Online bekerjasama dengan Kantor Hukum SHS bertujuan untuk melaksanakan amanat undang-undang Organisasi Bantuan Hukum (OBH). Ungkap Yuni

Tujuan pelatihan paralegal adalah meningkatkan kapasitas masyarakat untuk menjadi pendamping hukum, memperluas akses keadilan bagi mereka yang kesulitan menjangkau bantuan hukum, meningkatkan kesadaran dan literasi hukum di masyarakat, serta menjadi jembatan untuk penyelesaian sengketa secara mandiri, seperti melalui mediasi dan pendekatan non-litigasi di tingkat akar rumput. .

Saat diwawancara oleh awak media kltvindonesia. Com diruang kantor LBH PuBA palembang sebagai salah satu pemateri dalam pendidikan para legal bung rahmat beliau akrab disapa mengharapkan dengan mengikuti pendidikan para legal ini orang-orang yang mempunyai kasus dalam hukum bisa mempunyai hak bahwa mereka yang berperkara berhak didampingi oleh orang yang mengerti hukum dalam hal ini pengecara untuk mengurus yang berperkara tegasnya jadi jangan ragu kata beliau untuk meminta bantuan hukum kepada kami melalui LBH PUBA ujarnya menutup wawancara dengan kami. (Ly)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *