Ketua TP PKK Makassar Dorong Gemarikan di Sekolah, Camat Husni Mubarak Apresiasi Edukasi di Sekolah Merupakan Langkah Tepat

 

MAKASSAR – KLTV INDONESIA COM – Upaya pemerintah dalam menekan angka stunting di Kota Makassar kembali ditunjukkan lewat program Gerakan Makan Ikan (Gemarikan). Kamis pagi (18/9/2025), Ketua TP PKK Kota Makassar, Melinda Aksa, hadir langsung di UPT SPF SD Negeri Unggulan Monginsidi, didampingi Camat Makassar, Husni Mubarak.

Kegiatan ini menjadi bagian dari strategi Pemkot Makassar untuk memastikan anak-anak mendapatkan asupan gizi seimbang, terutama dari ikan, sebagai sumber protein utama. Kehadiran Melinda Aksa dan jajaran PKK mempertegas komitmen bahwa isu stunting bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi juga menjadi gerakan bersama masyarakat.

Dalam sambutannya, Melinda Aksa menekankan pentingnya membiasakan anak-anak mengonsumsi ikan sejak dini. “Ikan itu mudah diolah, bergizi tinggi, dan sangat baik untuk perkembangan otak serta pertumbuhan anak. Melalui Gemarikan, kami berharap orang tua dan guru bisa terus menanamkan kebiasaan baik ini,” ujarnya.

Camat Makassar, Husni Mubarak, yang turut mendampingi, menambahkan bahwa kegiatan ini sejalan dengan program prioritas wali kota dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Ia menyebut, edukasi di sekolah merupakan langkah tepat karena anak-anak adalah agen perubahan yang dapat menularkan kebiasaan sehat ke lingkungan keluarga mereka.

Suasana kegiatan berlangsung meriah dengan berbagai agenda, mulai dari penyuluhan gizi, pembagian menu olahan ikan, hingga simulasi cara mengolah ikan menjadi hidangan sehat yang disukai anak-anak. Guru dan orang tua yang hadir juga diajak berdiskusi mengenai pola konsumsi rumah tangga yang dapat mendukung tumbuh kembang optimal anak.

Menurut data Dinas Kesehatan, kasus stunting di Makassar masih perlu mendapat perhatian serius. Melalui Gemarikan, pemerintah ingin mengurangi angka tersebut dengan cara sederhana namun efektif: meningkatkan konsumsi ikan pada balita dan ibu hamil.

Kehadiran PKK di sekolah juga menjadi bukti nyata bahwa peran perempuan dalam pembangunan keluarga sehat sangat vital. “Kalau keluarga sudah terbiasa dengan pola makan bergizi, maka generasi ke depan akan tumbuh lebih sehat, cerdas, dan produktif,” lanjut Melinda Aksa.

Program Gemarikan ini tidak hanya berhenti di sekolah-sekolah unggulan, tetapi juga akan digelar di berbagai kecamatan dan kelurahan. Harapannya, seluruh anak Makassar bisa merasakan manfaat langsung dari program ini.

Dengan langkah konsisten seperti ini, Makassar menargetkan dirinya sebagai kota percontohan dalam gerakan pencegahan stunting di Indonesia.

*QQ

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *