KLTV INDONESIA.COM
Makassar, 6 Juni 2025 – Suasana penuh kekhusyukan menyelimuti Lapangan Karebosi, Makassar, pada Jumat pagi (6/6), saat Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin, SH, yang akrab disapa Appi, melaksanakan Salat Idul Adha 1446 Hijriah bersama ribuan masyarakat Kota Makassar. Momentum suci ini menjadi simbol kuatnya kebersamaan dan persaudaraan warga sebagai satu keluarga besar Kota Daeng
Pelaksanaan salat dimulai tepat pukul 07.00 WITA, dipimpin oleh Syekh Dr. Nawwaf Al-Haarisy sebagai imam. Usai salat, tausiah penuh makna disampaikan oleh Ustadz Das’ad Latif, yang mengingatkan jemaah akan keteladanan Nabi Ibrahim AS, nilai keikhlasan dalam berkurban, serta pentingnya kepedulian sosial dan berbagi antar sesama.
Wali Kota Appi hadir didampingi oleh Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika, Ketua TP-PKK Melinda Aksa, serta sejumlah tokoh penting seperti mantan Wali Kota Makassar Ilham Arief Sirajuddin, Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Arya Perdana, jajaran Forkopimda, dan perwakilan SKPD di lingkungan Pemerintah Kota Makassar.
Dalam sambutannya, Appi menyampaikan harapannya agar semangat Idul Adha dapat menjadi pemicu solidaritas dan harmoni sosial di tengah keberagaman masyarakat Makassar.
> “Idul Adha bukan sekadar hari raya kurban, tetapi momen penting untuk menanamkan nilai keikhlasan, pengorbanan, dan kepedulian sosial. Melalui momen ini, saya mengajak seluruh warga untuk mempererat silaturahmi, memperkuat persatuan, dan terus berbagi kepada sesama,” ungkap Appi.
Ia juga mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha 1446 H kepada seluruh masyarakat Makassar.
“Minal Aidzin wal Faidzin, mohon maaf lahir dan batin. Semoga segala amal ibadah kita diterima Allah SWT, dan semoga Idul Adha ini membawa keberkahan, kedamaian, dan kebahagiaan bagi kita semua,” tutupnya.
Momentum ini juga menjadi ajang silaturahmi lintas elemen masyarakat, memperlihatkan semangat toleransi dan kebersamaan yang terus dijaga di Kota Makassar. Kehadiran Ustadz Das’ad Latif bersama Wali Kota Appi turut menambah semangat para jemaah yang memadati Lapangan Karebosi sejak pagi.
Reporter: M.YASIN KIKI











