Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rojiun, Komjen Pol (Purn) H.M. Jusuf Manggabarani Berpulang ke Rahmatullah

KLTV INDONESIA .COM

Makassar, 20 Mei 2025 — Kabar duka menyelimuti keluarga besar Kepolisian Republik Indonesia dan masyarakat Sulawesi Selatan. Komjen Pol (Purn) H.M. Jusuf Manggabarani, mantan Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Wakapolri) dan Kapolda Sulawesi Selatan, telah berpulang ke rahmatullah pada hari ini, Selasa, 20 Mei 2025, di Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo, Makassar.

Informasi wafatnya beliau telah dikonfirmasi oleh pihak keluarga dan sejumlah kerabat dekat. Almarhum dikenal sebagai sosok yang tegas namun bijaksana dalam kepemimpinan, serta memiliki dedikasi tinggi dalam mengabdi kepada bangsa dan negara selama masa tugasnya di institusi kepolisian.

Segenap keluarga besar KLTV Indonesia turut berbelasungkawa dan mengucapkan doa terbaik bagi almarhum:

“Allahummaghfirlahu warhamhu wa ‘afihi wa’fu anhu…”

Semoga Allah SWT menerima seluruh amal ibadah almarhum, mengampuni dosa dan kesalahannya, serta memberikan tempat terbaik di sisi-Nya. Aamiin ya Rabbal ‘Alamiin.

Komjen Pol (Purn) H.M. Jusuf Manggabarani dikenal luas atas kiprahnya dalam menjaga keamanan nasional serta dedikasi luar biasa dalam mengayomi masyarakat, terutama saat menjabat sebagai Kapolda Sulawesi Selatan.

Rencana pemakaman akan diinformasikan lebih lanjut oleh pihak keluarga. Masyarakat dan kerabat diharapkan dapat mendoakan almarhum dari rumah masing-masing sebagai bentuk penghormatan dan solidaritas.

Penulis : RED

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *