Sinergitas TNI-Polri di Balocci: Wujud Komitmen Bersama Ciptakan Kamtibmas yang Kondusif

PANGKEP – KLTV INDONESIA Klivetvindonesia.com,- Balocci Kebersamaan TNI dan Polri dalam menjaga stabilitas keamanan terus diperkuat. Seperti yang terlihat di Polsek Balocci, Sabtu malam (12/04/2025), sinergi antara personel Polsek Balocci dan anggota Koramil 1421-01 Balocci terwujud dalam kegiatan jaga bersama yang bertujuan menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

 

Regu jaga 3 Polsek Balocci yang terdiri dari Bawas Aiptu Muh. Amir, Ka SPK Aiptu Abd. Malik, Kajaga Aiptu Ilham, dan Aiptu Suardi bersinergi bersama Kopda Sultan dari Koramil Balocci dalam melaksanakan penjagaan di Mako Polsek Balocci. Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa soliditas antar instansi tetap terjaga dengan baik.

 

Kapolsek Balocci, Iptu Nyoman Suartana, S.Pd., menjelaskan bahwa kegiatan jaga bersama ini merupakan bagian dari agenda rutin yang bertujuan memelihara kekompakan dan koordinasi dalam menghadapi berbagai potensi gangguan keamanan di wilayah hukum Polsek Balocci.

 

“Dalam kegiatan apapun, keterlibatan TNI-Polri adalah hal yang mutlak dan harus selalu dilakukan sebagai wujud kebersamaan dalam menjaga keamanan masyarakat,” tuturnya.

 

Langkah ini diharapkan terus memperkuat kehadiran negara di tengah masyarakat, serta menciptakan rasa aman dan nyaman di wilayah Kecamatan Balocci dan sekitarnya.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *