Wali Kota Tasming Hamid Buka Muscab XVII BPC HIPMI Kota Parepare

PARE-PARE- KLTV INDONESIA klivetvindonesia.com, Parepare, 9 Maret 2025 – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, secara resmi membuka Musyawarah Cabang (Muscab) XVII Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Parepare yang digelar di Auditorium BJ Habibie, Kompleks Rumah Jabatan Wali Kota, Minggu (9/3/2025). Kegiatan Muscab ini juga dihadiri oleh Wakil Wali Kota Parepare, Hermanto, serta Ketua Badan Pengurus Daerah (BPD) HIPMI Sulawesi Selatan, Andi Amar Ma’ruf Sulaiman.

Dalam sambutannya, Wali Kota Tasming Hamid menyampaikan harapannya agar Kota Parepare dapat terus berkembang sebagai kota yang ramah investasi. “Parepare dulunya pernah disinggahi oleh para raja-raja, dan kami berharap kedepannya, anggota HIPMI maupun investor bisa juga singgah untuk berinvestasi di Kota Parepare,” ujar Tasming.

Muscab HIPMI ini menjadi wadah penting bagi pengusaha muda di Parepare untuk berkolaborasi, berbagi ide, dan mengembangkan jaringan yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi di daerah. Wali Kota Parepare juga menekankan pentingnya peran pengusaha muda dalam memajukan kota dan memberikan kontribusi positif terhadap pembangunan daerah.

Kegiatan ini mendapat sambutan antusias dari para peserta yang terdiri dari pengusaha muda di Parepare dan Sulawesi Selatan. Diharapkan, melalui Muscab ini, HIPMI Kota Parepare dapat lebih aktif dalam mendukung perekonomian daerah dan memperkuat posisi Parepare sebagai kota yang siap untuk berkembang.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *