Begini Penampakan Proyek Pembangunan Tribun Lapangan Barembeng: 

 

Barembeng,GOWA – KLTV INDONESIA  –klivetvindonesia.com–  Pada hari Sabtu, 8 Maret 2025, Proyek Tribun Lapangan Desa Barembeng, Kecamatan Bonto Nompo, Kabupaten Gowa, menjadi saksi Nyata yang ditujukan untuk meningkatkan fasilitas bagi warga setempat. Pembangunan Tribun tersebut di saksikan oleh Kepala Desa Barembeng, Usman Sarrang, bersama sejumlah warga dan aparat desa.

 

Desa Barembeng, dengan luas 5,16 km² dan terletak sekitar 27 km dari pusat kota Kabupaten Gowa, terdiri dari empat dusun. Lokasinya yang strategis menjadikan desa ini sebagai tempat yang tepat untuk pembangunan lapangan sepak bola yang memiliki Tribun, yang dapat dimanfaatkan untuk berbagai kegiatan, mulai dari olahraga hingga kegiatan keagamaan, termasuk tempat pelaksanaan shalat Idul Fitri.

 

Kepala Desa Barembeng, Usman Sarrang, menjelaskan bahwa proyek pembangunan lapangan tribun ini memiliki tujuan jangka panjang untuk membawa manfaat bagi masyarakat.

 

“Proyek ini bertujuan untuk mewujudkan desa Barembeng yang lebih maju dan nyaman bagi warganya. Dengan lapangan yang baru, kami berharap dapat memberikan fasilitas yang bermanfaat untuk berbagai kegiatan masyarakat,” ujar Usman.

 

Lebih lanjut, Usman Sarrang menegaskan bahwa kesuksesan proyek ini bergantung pada pemanfaatan anggaran desa yang bijak serta kerja sama yang solid dengan aparat desa.

 

“Untuk memastikan pembangunan ini berjalan lancar, penting bagi kita semua untuk bekerja sama dan memanfaatkan anggaran desa secara tepat guna,” tambahnya.

 

Pembangunan lapangan tribun ini diharapkan akan memberikan dampak positif tidak hanya bagi warga Barembeng, tetapi juga bagi kemajuan desa secara keseluruhan. Dengan fasilitas yang lebih memadai, masyarakat diharapkan dapat lebih aktif dalam berbagai kegiatan olahraga dan sosial.

 

Proyek ini diharapkan selesai tepat waktu dan dapat memberikan kontribusi nyata dalam mewujudkan Desa Barembeng yang lebih maju dan berkembang.

 

 

Penulis: Ikbal

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *