Penyuluhan Kesehatan Reproduksi di Hari Gizi Nasional 2025: Pilih Makanan Bergizi untuk Keluarga Sehat

 

TAKALAR – KLTV INDONESIA
klivetvindonesia.com-–  penyuluhan mengenai kesehatan reproduksi dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional, dilaksanakan di ruang pola kantor Kabupaten Takalar.Pada hari Kamis, 23 Januari 2025,

 

Acara ini dimulai pukul 09.00 WIB dan dihadiri oleh peserta dari kalangan siswa SMP dan SMA di Kabupaten Takalar.

 

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang pentingnya memilih makanan bergizi, terutama bagi generasi muda, guna mendukung perkembangan fisik dan mental yang optimal.

 

Dengan makanan yang sehat dan bergizi, diharapkan anak-anak dapat tumbuh cerdas dan sehat, serta mempersiapkan diri untuk menjadi bagian dari Indonesia Emas di masa depan.

Ketua Panitia Penyuluhan Kesehatan Reproduksi Hari Gizi Nasional, yang juga Ketua Persatuan Ahli Gizi Kabupaten Takalar, Asparuddin, M.Kes, menyatakan bahwa kegiatan ini sangat penting untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya gizi bagi anak-anak, terutama bagi siswa di tingkat SMP dan SMA.

 

Ia berharap melalui kegiatan ini, dapat tercipta generasi muda yang lebih sehat dan cerdas, yang dapat membawa kemajuan bagi daerah dan bangsa.

 

“Program penyuluhan ini tidak hanya fokus pada pemberian informasi mengenai gizi yang seimbang, tetapi juga mendorong anak-anak untuk selalu memilih makanan yang mengandung vitamin dan gizi yang dibutuhkan tubuh”. Ungkapnya

 

“Makanan yang bergizi akan berfungsi dengan baik untuk mendukung kesehatan otak, agar mereka bisa berpikir positif dan cerdas dalam menjalani kehidupan sehari-hari,” Ujar Asparuddin.

 

Ia juga berharap bahwa kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari pemerintah Kabupaten Takalar agar dapat terus berlanjut dan berkembang, khususnya dalam meningkatkan kesadaran gizi bagi pelajar.

Dengan program yang terorganisir dengan baik, diharapkan anak-anak di Kabupaten Takalar dapat tumbuh menjadi generasi yang lebih baik dan berprestasi.

 

Selain itu, penyuluhan ini juga menekankan pentingnya komunikasi yang berkesinambungan dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Takalar untuk mendukung tercapainya tujuan tersebut.

 

Makanan bergizi akan menjadi salah satu kunci utama dalam membentuk generasi muda yang sehat dan siap menghadapi tantangan di masa depan.

 

Kegiatan ini diakhiri dengan sesi tanya jawab dan pemberian informasi tambahan mengenai pola makan sehat yang dapat diterapkan sehari-hari oleh para peserta.

 

Penulis: Ikbal Dg. Nakku

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *