MAKASSAR – KLTV INDONESIA
–klivetvindonesia.com– Peristiwa kebakaran di Pemukiman warga disekitar tempat pengelolah sampah ( TPA ) Tamangapa Jalan AMD Borong Jambu Kelurahan Tamangapa keCamatan Manggala Kota Makassar Sulawesi Selatan , Jumat 30 Agustus 2024, pukul 23.30: 00 wita , sangat terpukul buat warga masyarakat yang rumahnya mengalami musibah kebakaran tersebut karena mereka kehilangan tempat tinggal dan barang berharga lainnya .
Mendengar informasi kebakaran tersebut personil Polsek keCamatan Manggala dan Babinsa Kelurahan Tamangapa segera merapat ke lokasi terjadinya peristiwa kebakaran tersebut. Tidak lama kemudian 13 Unit Armada pemadam Kebakaran merapat dimana dengan reaksi cepat petugas pemadam kebakaran tersebut mampu menyisir rumah – rumah yang dilalap si jago merah tersebut .
Dalam pantauan Tim Liputan KLTV INDONESIA ,Dua unit Eksavator terus berjibaku mengeruk puing puing yang terbakar ditengah kobaran api yang dibantu oleh personil Damkar yang menyemprotkan Air ke puing puing yang terbakar.
Alhasil Api yang asapnya membumbung tinggi tersebut mampu dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran tersebut pada pukul 01 : 35 wita dini hari.
Sementara Tim mewawancarai salah satu warga setempat ,Jumasiah mengatakan Kurang lebih puluhan Rumah yang terbakar,
Menurutnya api cepat menjalar ke rumah warga karna banyak gudang Plastik hasil Penimbangan warga ,ungkapnya
Uniknya ,Salah satu mesjid yang di lokasi, masih kokoh terlihat sembari ditunjukkan dengan senter ke mesjid tersebut.
Informasi yang diperoleh dari saksi mata bahwa kebakaran tersebut diduga dipicu oleh hubungan arus pendek dari salah satu rumah warga.
Berdasarkan data yang dikumpul ada dua puluh tiga unit rumah semi permanen terbakar / 27 kepala keluarga , jumlah kerugian akibat kebakaran tersebut diperkirakan kurang lebih ratusan juta rupiah dimana ada 3 unit kendaraan ikut hangus terbakar dan tidak ada korban jiwa .
Dari hasil pantauan personil yang ikut terlibat mengatasi kebakaran tersebut yakni Polri 10 personil , TNI Babinsa dari Kelurahan Tamangapa Koramil X PNK MGL , Damkar 13 Unit Armada,Dua unit Eksavator( Posko Manggala , Pengayoman , Ratulangi ) , dan personil BPBD keCamatan Manggala .
Selain itu juga Terpantau Kepala Seksi kebersihan kecamatan Manggala Hadir dilokasi membantu pemadaman
Usai kegiatan pemadam kebakaran tersebut seluruh personil kembali menjalankan aktivitasnya masing – masing.










