Klivetvindonesia,com. Pesawaran- Babinsa Koramil 421-01/Kedondong Koptu Dami Alfredo begitu melihat warga binaan yang sedang melaksanakan gotong royong merenovasi Mushola dengan sigap dan tanggap Koptu Dami berbaur membantu kegiatan tersebut di Dusun Kebon Pisang Desa Pasar Baru Kecamatan Kedondong Kabupaten Pesawaran. Selasa (20/8/2024).
Kemanunggalan TNI salah satu nya berbaur bersama masyarakat sekaligus membantu setiap kegiatan bergotong royong supaya terjalin keakraban dan hubungan baik, hal ini lah yang di lakukan TNI melalui Babinsa guna mempercepat pekerjaan.”ujar nya
Apalagi ini menyangkut sarana ibadah. Yaitu merenovasi Mushola Demi memberikan kenyamanan pada saat menunaikan kewajiban sholat.
“Koptu Dami juga berpesan, mari sama-sama merawat dan menjaga fasilitas ibadah insya Allah menjadi ladang pahala, dan saling mensuport agar pengerjaan renovasi cepat selesai sehingga dalam pelaksanaan ibadah lebih nyaman.” Pungkasnya





