Piket Penjagaan Regu 2 Laksanakan Patroli Dialogis di Malam Hari Agar Kamtibmas Tetap Kondusif

PANGKEP- KLTV INDONESIA klivetvindonesia.com. Polsek Balocci – Piket Penjagaan Regu 2 gencar melakukan patroli dialogis di malam hari guna mencegah gangguan kamtibmas di wilayahnya. Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Piket Penjagaan Regu 2 Polsek Balocci memberikan himbauan kamtibmas kepada warga untuk tetap bersama – sama Jaga kamtibmas tetap aman dan kondusif. Jum’at (9/1/2026). Malam.

Kegiatan patroli malam ini menjadi bagian dari langkah proaktif Polsek Balocci dalam mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas. Patroli malam dilakukan secara intensif di berbagai titik strategis, termasuk di sekitar pusat keramaian dan tempat – tempat Obyek vital.

Dengan dilaksanakannya patroli ini diharapkan mampu mencegah terjadinya gangguan kamtibmas 3C (Curat, Curas, Curanmor), balap liar ataupun tindak kejahatan lainnya.

Kapolsek Balocci, Iptu Agus Indra Jaya, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan patroli malam ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat sekaligus mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas. Oleh karena itu, kami intensifkan patroli malam dan memberikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat,” ujar Kapolsek.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *