PANGKEP-KLTV INDONESIA
klivetvindonesia.com,Tondong Tallasa – Dalam
rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di
wilayah hukumnya, Wakapolsek Tondong Tallasa Ipda Farman Duma bersama Kanit Intel Aiptu Jamaluddin SH melaksanakan patroli dialogis.
Rabu,(17/12/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian
dari upaya preventif kepolisian guna mengantisipasi potensi gangguan Kamtibmas
serta koordinasi,menjalin komunikasi yang harmonis dengan kepala desa dan masyarakat.
Dalam pelaksanaannya,
tidak hanya berpatroli secara mobile, namun juga aktif berdialog dengan warga
untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan imbauan keamanan.
Wakapolsek Ipda Farman Duma menegaskan bahwa patroli dialogis ini merupakan kegiatan rutin
yang terus diintensifkan
dan merupakan salah
satu bentuk pendekatan humanis Polri kepada masyarakat.





