Bhabinkamtibmas Bersama Lurah Bonto Perak Memantau Penyaluran Bantuan Pangan di Kantor Kel. Bonto Perak Kecamatan Pangkajene

PANGKEP-KLTV INDONESIA
klivetvindonesia.com,Pangkajene – Bhabinkamtibmas Polsek Pangkajene  Aipda Amirullah., SH bersama Lurah Bonto Perak Musmuliadi., ST memantau penyaluran bantuan sosial untuk memastikan program pemerintah berjalan lancar dan tepat sasaran, Kepada warga penerima manfaat yang bertempat di Kel. Bonto Perak Kecamatan Pangkajene, Selasa 16/12/25.

Berdasarkan data penerima bantuan pangan ini disalurkan untuk Periode Bulan Oktober dan Nopember sebanyak 321 (Tiga Ratus Dua Puluh Satu) Kepala Keluarga (KK) penerima manfaat khususnya di Kel. Bonto Perak ďan saat ini sudah tersalurkan sebanyak 50 %.

Setiap Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima paket bantuan berupa 20 Kg Beras Medium
 4 Kg Minyak Goreng (Minyakita)

Kehadiran Bhabinkamtibmas di lokasi bertujuan untuk menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif selama proses distribusi berlangsung, serta  untuk mencegah potensi kericuhan, memastikan antrian tetap tertib dan memastikan bantuan diterima tepat sasaran sesuai data penerima dari Dinas Sosial Kab. Pangkep.

Selanjutnya Bhabinkamtibmas tetap menghimbau kepada warga binaannya agar tetap waspada menyikapi curah hujan yang tinggi yang berpotensi terjadinya banjir

Ditempat terpisah Bapak Kapolsek Pangkajene *IPTU HASRUL., S. Sos* menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas merupakan upayah persuasif untuk mencegah terjadinya ganguan kamtibmas di wilayah binaannya agar tercipta situasi aman dan kondusif

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *