Bhabinkamtibmas Polsek Ma’rang Pantau Pesta Pernikahan Berhibur Musik Cayya Cayya di Kelurahan Atang Salo

PANGKEP-KLTV INDONESIA
klivetvindonesia.com,Pangkep – Bhabinkamtibmas Polsek Ma’rang Aiptu Iwan melaksanakan pemantauan kegiatan masyarakat pada acara pesta pernikahan yang berlangsung di Kampung Pasikki, Kelurahan Atang Salo, Kecamatan Ma’rang, Kabupaten Pangkep, Minggu (02/11/2025).

Acara resepsi tersebut meriah dengan hiburan musik Cayya Cayya yang menarik perhatian warga sekitar. Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam kegiatan masyarakat ini bertujuan untuk memastikan situasi tetap kondusif serta memberikan kenyamanan dan keamanan bagi warga yang hadir.

Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Iwan turut memberikan imbauan kepada tuan rumah sekaligus penanggung jawab acara, Amiruddin, agar tetap mematuhi seluruh ketentuan terkait izin keramaian serta menjaga agar kegiatan berjalan tertib hingga selesai.

“Kami mengimbau kepada pihak penyelenggara untuk mengikuti aturan izin keramaian dan menjaga ketertiban selama acara berlangsung, sehingga situasi tetap aman dan kondusif,” ujar Aiptu Iwan.

Sementara itu, Kapolsek Ma’rang AKP Hj. Rahmania, S.Sos., menyampaikan bahwa seluruh Bhabinkamtibmas ditugaskan untuk selalu hadir di tengah masyarakat, terutama pada kegiatan yang melibatkan keramaian umum.

“Bhabinkamtibmas harus selalu memantau kegiatan masyarakat di wilayahnya, khususnya pada momen berkumpulnya warga. Ini merupakan upaya untuk menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif,” ujar Kapolsek.

Kegiatan pemantauan ini menunjukkan komitmen Polsek Ma’rang dalam memberikan pelayanan dan rasa aman kepada masyarakat, sekaligus mendukung terciptanya lingkungan yang tertib dan harmonis.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *