PANGKEP-KLTV INDONESIA
klivetvindonesia.com,Polsek Balocci – Piket Penjagaan Regu 2 Polsek Balocci melaksanakan kegiatan patroli dialogis dalam rangka monitoring kegiatan masyarakat di area hiburan pasar malam yang berlokasi di wilayah Kelurahan Tonasa Kecamatan Balocci, Sabtu (1/11/2025).
Patroli ini dilaksanakan sebagai langkah antisipasi terhadap potensi gangguan kamtibmas seperti curat, curas, curanmor, serta tindak kejahatan lainnya yang dapat mengganggu ketertiban dan kenyamanan masyarakat.
Selama pelaksanaan kegiatan, personel menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat dan pengelola pasar malam agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan serta bekerja sama dalam menjaga keamanan lingkungan.
Kehadiran Polri di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman, sekaligus mewujudkan pelayanan prima dan memperkuat kedekatan antara Polri dengan masyarakat maupun instansi terkait.
Kapolsek Balocci Iptu Agus Indra Jaya, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan patroli dialogis ini merupakan bagian dari upaya rutin yang ditingkatkan (KKRYD) untuk memastikan situasi kamtibmas tetap kondusif di wilayah Hukum Polsek Balocci





