Kepsek Hj. Nur Emmy, S.Pd., M.Pd. Bagikan Seragam Batik dan Angkatan TK Negeri Pembina kabupaten pangkep

PANGKEP-KLTV INDONESIA
klivetvindonesia.com, Pangkep – Sebagai bentuk kepedulian dan perhatian terhadap peserta didik, Kepala Sekolah TK Negeri Pembina ke lurahan Padoang Dongan, Kecamatan Pangkejene Kabupaten Pangkep, Hj. Nur Emmy, S.Pd., M.Pd., menginisiasi kegiatan pembagian seragam batik dan seragam angkatan kepada anak-anak didik pada Senin (08/09/2025).

Dalam sambutannya, Hj. Nur Emmy menegaskan bahwa pemberian seragam sekolah bukan sekadar pemenuhan kebutuhan pakaian semata. Seragam, menurutnya, adalah simbol persatuan, identitas, dan kebersamaan yang dapat membangun rasa percaya diri anak-anak. “Seragam sekolah adalah salah satu upaya kita menanamkan nilai kebersamaan, kedisiplinan, serta rasa bangga menjadi bagian dari TK Negeri Pembina Padoang Dongan. Harapan kami, dengan seragam yang baru, anak-anak semakin semangat belajar, tumbuh percaya diri, dan berakhlak baik,” ungkapnya.

Guru pendamping, A. Mildha Natalianty, S.Pd., turut menyampaikan apresiasi dan rasa syukur atas langkah nyata yang dilakukan Kepala Sekolah. Ia menilai kepemimpinan Hj. Nur Emmy telah memberikan teladan yang baik, terutama dalam menghadirkan inovasi dan kebijakan yang menyentuh langsung kebutuhan peserta didik. “Kami para guru merasa sangat terbantu dengan perhatian Ibu Kepsek, karena hal ini menunjukkan betapa beliau tidak hanya memimpin, tetapi juga hadir bersama kami untuk anak-anak,” ujarnya.
Melalui kegiatan ini, Hj. Nur Emmy kembali menunjukkan bahwa peran kepala sekolah bukan sekadar mengelola kegiatan belajar mengajar di kelas, melainkan juga menghadirkan kebijakan nyata yang manfaatnya dapat langsung dirasakan peserta didik dan masyarakat. Dengan komitmen, kepedulian, dan keteladanan yang selalu ditunjukkannya, TK Negeri Pembina  Padoang Dongan kian menegaskan kualitasnya sebagai lembaga pendidikan anak usia dini yang siap mencetak generasi berkarakter, cerdas, disiplin, serta mampu bersaing di masa depan..

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *