Wakabiro Pangkep Muh Yopi Hadiri Milad ke-6 K-LTV di Makassar

PANGKEP-KLTV INDONESIA
klivetvindonesia.com,PANGKEP– Wakil Kepala Biro (Wakabiro) Pangkep K-LTV, Muh Yopi, wartawan KLTV Muh Ruslan menghadiri perayaan Milad ke-6 K-LTV yang digelar di Hotel Grand Town, Makassar, pada Minggu malam (23/08/2025). Acara bertema *“Peran Media dalam Nalar Kritis Masyarakat” ini menjadi momentum penting dalam memperkuat peran media sebagai pilar demokrasi dan pencerdasan publik.

Kehadiran Muh Yopi sebagai perwakilan biro Pangkep turut mempertegas sinergi antarbiro dalam tubuh K-LTV, sekaligus memperlihatkan komitmen kuat terhadap penguatan peran media di daerah. Ia juga terlihat aktif menjalin komunikasi dengan insan pers lainnya, menjadikan ajang ini sebagai sarana memperluas jejaring dan kolaborasi lintas wilayah.

Rangkaian kegiatan Milad diawali dengan pembacaan doa, dilanjutkan laporan Ketua Panitia, serta sambutan dari Kepala Perwakilan Wilayah (Kaperwil) K-LTV. Turut hadir berbagai organisasi pers dan masyarakat, seperti Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Laskar Tubarani, Semut Hitam, serta sejumlah lembaga swadaya masyarakat dan perwakilan swasta.

Kehadiran berbagai elemen ini mencerminkan solidaritas dan dukungan terhadap eksistensi media yang terus tumbuh sebagai kanal informasi yang objektif, edukatif, dan berimbang. Dalam suasana penuh keakraban, acara juga menjadi wadah silaturahmi antarinsan pers dan pemangku kepentingan yang peduli terhadap peran media di tengah arus informasi digital yang semakin deras.

Muh Yopi menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya Milad ini dan berharap K-LTV semakin solid dalam menyuarakan kebenaran serta membangun nalar kritis masyarakat, khususnya di wilayah Pangkep dan sekitarnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *