Pesan Penting Usai Khutbah Jumat: Kades dan Camat Rumbia Ajak Warga Bangkit Pasca Banjir

 

JENEPONTO – KLTV INDONESIA
klivetvindonesia.com — Seusai pelaksanaan Salat Jumat di Masjid Bonto Manai, Kecamatan Rumbia, Kabupaten Jeneponto, Jumat (18/7/2025), Kepala Desa Bonto Manai, H. Abdul Rasyid Lallo, bersama Camat Rumbia, Abdul Rajab Lau, S.Pi., memberikan arahan kepada jamaah terkait penanganan banjir bandang, penguatan silaturahmi antarwarga, serta upaya pencegahan narkoba di kalangan pemuda desa.

Dalam arahannya, Kades H. Abdul Rasyid Lallo menyampaikan bahwa banjir bandang yang sempat melanda wilayah Desa Bonto Manai telah ditindaklanjuti oleh pemerintah Kabupaten Jeneponto. Ia meminta warga tetap tenang dan percaya bahwa proses penanganan dan bantuan akan terus diupayakan.

 

 “Kami sudah menyampaikan kondisi warga ke pihak pemerintah kabupaten. Alhamdulillah, ada respons cepat dan sudah mulai ada penanganan. Yang penting, masyarakat juga harus aktif menyampaikan kebutuhan dan menjaga kekompakan,” ujarnya.

 

 

Camat Rumbia, Abdul Rajab Lau, S.Pi., menambahkan bahwa momen seperti ini sangat tepat untuk membangun komunikasi langsung antara pemerintah dengan masyarakat. Ia mengapresiasi inisiatif Kepala Desa Bonto Manai yang memanfaatkan waktu usai khutbah Jumat untuk berdialog langsung dengan warga.

 

“Kegiatan seperti ini sangat baik. Pemerintah hadir bukan hanya saat acara resmi, tapi juga di tengah-tengah masyarakat. Ini bentuk kepedulian dan upaya mempererat silaturahmi yang harus terus dijaga,” kata Abdul Rajab Lau.

 

 

Selain membahas banjir, keduanya juga menekankan pentingnya memperkuat ikatan sosial antar warga dan mencegah penyalahgunaan narkoba yang mulai menyasar generasi muda, bahkan di desa.

 

 “Kami minta peran aktif orang tua dan tokoh masyarakat agar anak-anak kita tidak terjerumus narkoba. Pencegahan harus dimulai dari lingkungan terkecil, yaitu keluarga,” tegas Camat Abdul Rajab.

 

 

 

Kegiatan yang berlangsung setelah Salat Jumat di Masjid Bonto Manai ini dihadiri puluhan jamaah yang menyambut baik pesan-pesan yang disampaikan. Warga merasa diperhatikan dan berharap komunikasi seperti ini bisa rutin dilakukan.

Penulis: Ikbal Nakku

Editor: Redaksi KLTV Indonesia

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *