PANGKEP-KLTV INDONESIA
klivetvindonesia.com, Pangkep, 04 Juli 2025 – Dalam upaya mempererat hubungan dan meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga keamanan serta keharmonisan lingkungan, Babinsa Desa Bonto Birao, Serda Muspaharuddin, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga Dusun Bonto, Desa Bonto Birao, Kecamatan Tondong Tallasa, Kabupaten Pangkep, pada Jumat pagi, pukul 10.00 WITA.
Kegiatan Komsos ini menjadi sarana efektif bagi Babinsa untuk menyampaikan berbagai himbauan penting terkait kondisi cuaca yang tidak menentu serta antisipasi terhadap potensi gangguan keamanan dan sosial di lingkungan masyarakat. Dalam arahannya, Serda Muspaharuddin mengajak seluruh warga untuk tetap menjaga kerukunan antar sesama, terutama dalam lingkup rumah tangga.
“Cuaca saat ini sangat tidak menentu, kadang panas terik, lalu tiba-tiba hujan disertai angin kencang. Maka dari itu, saya menghimbau agar masyarakat tetap menjaga kesehatan pribadi dan keluarga, serta tetap menjaga keharmonisan dalam rumah tangga,” ujarnya.
Selain itu, Babinsa juga menekankan pentingnya kewaspadaan terhadap potensi bahaya kebakaran. Ia mengingatkan kepada warga agar selalu mengecek instalasi listrik dan kompor sebelum meninggalkan rumah atau beraktivitas di ladang, khususnya bagi warga yang tengah menanam kacang di area persawahan.
Ia juga mengingatkan agar para perokok tidak membuang puntung rokok sembarangan demi menghindari kebakaran yang tidak diinginkan.
“Pastikan semuanya dalam keadaan aman sebelum meninggalkan rumah. Termasuk juga kebiasaan merokok, tolong pastikan puntung rokok benar-benar mati sebelum dibuang,” tegasnya.
Lebih lanjut, Babinsa juga memberikan perhatian khusus terhadap perilaku remaja yang mulai rentan terpengaruh praktik judi, baik secara manual maupun daring (online). Ia mengajak para orang tua untuk lebih aktif memberikan nasihat dan pengawasan kepada anak-anak mereka, agar tidak terjerumus ke dalam aktivitas judi yang dapat merusak masa depan dan membebani keluarga secara ekonomi dan sosial.
“Saya harap para orang tua bisa mengingatkan anak-anaknya untuk tidak bermain judi, baik online maupun manual.
Ini bisa sangat merugikan, bukan hanya bagi mereka, tetapi juga keluarga secara keseluruhan,” tambahnya.
Melalui kegiatan ini, Serda Muspaharuddin berharap dapat terus membangun sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menjaga ketertiban, keamanan, dan kesejahteraan lingkungan.
Masyarakat pun menyambut positif kegiatan ini dan menyampaikan apresiasi atas perhatian dan kepedulian Babinsa terhadap kondisi dan permasalahan yang dihadapi warga sehari-hari.





