Kapolsek Balocci bersama Bhabinkamtibmas Melaksanakan kegiatan Bakti Sosial Dalam Rangka Memperingati HUT Bhayangkara Ke ~ 79 Tahun 2025.

PANGKEP-KLTV INDONESIA

klivetvindonesia.com, Polda Sulawesi Selatan, Polres Pangkep Polsek balocci, ~ Pada hari Jumat 13 Juni 2025, Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke ~79 yang jatuh pada 1 Juli 2025, Polsek balocci Polres Pangkep Kapolsek Balocci Iptu Nyomana Suartana S.Pd bersama Bhabinkamtibmas Aipda Amiruddin menggelar kegiatan bakti sosial.

Kegiatan bakti sosial ini merupakan bagian dari peringatan HUT Bhayangkara ke~79 dan sebagai wujud nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat.

Dalam kegiatan tersebut, Polsek balocci menyalurkan bantuan berupa paket sembako kepada warga yang membutuhkan.

“Bakti sosial ini adalah bentuk kepedulian dan kedekatan Polri dengan masyarakat, Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban warga dan semakin mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, “Ujar Kapolsek balocci.

Kegiatan pembagian bakti sosial ini di dampingi oleh kepala kelurahan Kassi A.Cenrara SKM., dan Kepala Kelurahan Tonasa Muliati SE.,MM berlangsung dengan tertib dan penuh kehangatan, di sambut oleh masyarakat penerima bantuan. Selain pembagian sembako, kegiatan juga diisi dengan silaturahmi langsung antara Aparat Kepolisian dan masyarakat setempat.

Kegiatan bakti sosial ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dan menjadi inspirasi untuk terus membangun solidaritas antara aparat kepolisian dan masyarakat.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *