Desa Sungai Rengas Saring Calon Pengurus Koperasi Desa Merah Putih

Kubu Raya – Desa Sungai Rengas Kecamatan Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya Provinsi Kalimantan Barat saring calon pengurus koperasi merah putih, sesuai arahan dari Kementerian yaitu secara demokrasi dan terbuka. 27 mai 2025
melalui proses dari pembentukan panitia penerimaan bakal calon pengurus, pengumuman penerimaan calon pengurus, pengambilan berkas calon pengurus, pengembalian berkas calon pengurus, seleksi administrasi dan tes wawancara.
Proses demi proses dilalui dan saat pengambilan berkas ada 15 orang dan yang mengembalikan berkas ada 11 orang, namun untuk komposisi pengurus yang dibutuhkan ada 5 maka dilakukan wawancara untuk menyaring 5 besar.
Tes wawancara dilakukan pada tanggal 27 mai 2025 dan hasilnya akan di umumkan besok tanggal 28 pagi.
Heri Kurniawan ST saat di konfirmasi mengatakan Alhamdulillah ternyata ramai juga peminat dan warga yang ingin Desa kita ini maju dan bersaing dengan Desa Desa lain.
Kita buka pendaftaran guna transparansi dan demokrasi dan hasilnya Alhamdulillah ternyata ramai juga peminatnya, sehingga kita lakukan tes wawancara untuk menggali potensi yang ada dari para calon pengurus.
Adapun tim seleksi wawancara ada 3 orang, satu dari Pemerintah Kabupaten, satu dari Pemerintah Kecamatan, dan satu lagi dari Tokoh masyarakat Desa Sungai Rengas.
Nah dari sebelas calon pengurus kita tes dan kita berikan penilaian akhirnya kita dapatkan 5 besar calon pengurus, dan insyaallah besok siang kita adakan musdessus untuk menetapkan calon pengurus menjadi pengurus Koperasi Desa Merah Putih Desa Sungai Rengas, kami dari pemerintah desa mengucapkan selamat bagi yang terpilih dan untuk yang belum terpilih kita harapkan tetap menjadi anggota Koperasi Desa Merah Putih yang sama sama ingin kita besarkan di Desa yang kita cintai ini.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *