Bhabinkamtibmas Desa Tompo Bulu Bantu Warga Persiapan Hajatan

PANGKEP-KLTV INDONESIA

klivetvindonesia.com, Pangkep – Kepedulian terhadap warga binaan kembali ditunjukkan oleh Bhabinkamtibmas Desa Tompo Bulu, Polsek Balocci, Polres Pangkep, Aipda Abd. Azis. Pada Jumat (11/04/2025), ia melaksanakan kegiatan sambang sekaligus membantu warga dalam perbaikan rumah yang akan digunakan untuk hajatan di Kampung Bulu-bulu, Desa Tompo Bulu, Kecamatan Balocci, Kabupaten Pangkep.

Kehadiran Aipda Abd. Azis bukan hanya sebagai bentuk pelayanan dan pengawasan, tetapi juga menunjukkan empati dan kepedulian sosial terhadap kebutuhan masyarakat. Dengan penuh semangat, ia turut membantu pekerjaan memperbaiki rumah milik salah satu warga yang akan melaksanakan acara hajatan dalam waktu dekat.

“Kegiatan ini adalah bagian dari upaya kami membangun kedekatan dan sinergitas dengan masyarakat. Sebagai Bhabinkamtibmas, saya ingin hadir bukan hanya sebagai pengayom, tetapi juga sebagai saudara bagi warga binaan,” ujar Aipda Abd. Azis.

Warga sekitar menyambut baik dan mengapresiasi bantuan yang diberikan. Mereka merasa terbantu dan lebih dekat dengan sosok polisi yang peduli dan mau turun langsung membantu masyarakat.

Kapolsek Balocci, IPTU Nyoman Suartana S.Pd, memberikan apresiasi terhadap kegiatan yang dilakukan oleh Aipda Abd. Azis. “Kami mendukung penuh kegiatan positif yang dilakukan para Bhabinkamtibmas dalam menjalin kedekatan dan menjaga situasi kamtibmas di wilayahnya,” ujarnya.

Melalui kegiatan ini, diharapkan hubungan antara Polri dan masyarakat semakin harmonis serta menciptakan rasa aman dan nyaman di tengah lingkungan desa.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *