Semringah Penuh Haru Terpancar Dari Warga Binaan, Saat Babinsa Berikan Bantuan Sembako

Klivetvindonesia,com. Pesawaran- Babinsa Koramil 421-01/Kedondong Sertu Ipan Ali tergerak membantu salah satu warga binaan memberikan Sembako kepada Ibu Rohana di Dusun Way Kijing Desa Kuta Dalom Kecamatan Way Lima Kabupaten Pesawaran. Rabu (5/2/2021)

Sertu Ipan Ali mengatakan, iya hari ini saya selaku Babinsa memberikan sedikit bantuan sembako terhadap salah satu warga binaan. Hal ini sebagai bentuk kepedulian kami aparat kewilayahan bagi warga yang kurang mampu,”kata Serda Ifan

Tentu nya bantuan ini memang tidak seberapa akan tetapi jangan di lihat dari nilai nya, tapi rasa peduli kami kepada mereka.

“Ia juga menambahkan, mudah-mudahan dengan bantuan ini bisa sedikit meringankan beban Ibu Rohana, sebab kami di tuntut harus peka dengan situasi dan kondisi warga binaan dalam segala hal lebih-lebih tentang sosial. Harapan nya dengan terus menjalin hubungan dengan warga binaan hadir nya kami bisa memberikan manfaat.”Paparnya

Di tempat yang sama Ibu Rohana menyampaikan penuh haru atas bantuan dari Babinsa.

“Ia juga mengucapkan rasa terima kasih atas kepedulian nya, semoga Bapak TNI selalu sehat dalam bertugas di limpahkan rezeki juga dan jadi ladang amal ibadah.” Ujarnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *