MAKASSAR- KLTV INDONESIA
klivetvindonesia.com, Makassar, 4 Januari 2025 – Laskar 99 Bawakaraeng menggelar acara silaturahmi pasca-Pilkada di Kedai Montao, Jalan Toddopuli Raya, Kota Makassar. Acara ini dihadiri oleh sejumlah pengurus dari DPP Laskar 99 Bawakaraeng, serta tokoh-tokoh penting dalam organisasi tersebut.
Hadir dalam pertemuan tersebut, Pembina Laskar 99 Bawakaraeng, Ibnu Hajar, Anwar Rasyid, mantan Ketua Umum Syarif AlFatah Krg Naba, Ketua Umum Rusmin Puang Tony, Wakil Ketua Andi Syamsul Musmar,Andi Muh Kurdi, Sekretaris Jenderal Abbas, Bendahara Umum Angga Jaelani, Ketua Harian Idris Dg Balli, Ketua Bidang Organisasi Jamila, Ketua DPD Makassar M. Yusran Dg Ngerang, serta sejumlah anggota Laskar 99 Bawakaraeng lainnya.
Dalam sambutannya, Ketua Umum Laskar 99 Bawakaraeng, Rusmin Puang Tony, memberikan apresiasi kepada seluruh anggota yang hadir, sebagai bentuk kecintaan dan komitmen terhadap organisasi. Puang Tony juga menyampaikan bahwa Pilkada yang baru saja dilaksanakan telah berjalan dengan baik, lancar, dan aman.
Lebih lanjut, Puang Tony mengajak seluruh anggota untuk tetap patuh terhadap aturan organisasi yang selalu mengutamakan persaudaraan. “Persaudaraan itu sangat penting, karena Pilkada hanya sementara. Mungkin saja ada saudara-saudara yang tadinya berbeda pilihan dalam Pilkada. Oleh karena itu, mari kita kembali satukan persepsi yang sama bahwa kita satu DNA yang sama di Laskar 99 Bawakaraeng,” ujar Puang Tony.
“Untuk saudara-saudara yang hadir dalam kesempatan ini, maupun semua saudaraku yang tidak hadir, sekali lagi kami tekankan bahwa persaudaraan kita adalah yang utama. Mari kita jaga dan perkuat terus kesolidan kita demi kemajuan bersama,” tambah Puang Tony.
Dengan semangat tersebut, Puang Tony mengajak seluruh anggota dan saudara-saudara Laskar 99 Bawakaraeng untuk terus memperkuat tali persaudaraan dan kesolidan organisasi demi kemajuan bersama.




