SULSEL – KLTV INDONESIA
–klivetvindonesia.com– TNI AL, Dispen Kormar (Makassar) – Dalam upaya meningkatkan kemampuan taktis dan kesiapan operasional serta memperkuat sinergi antar satuan, prajurit Yonmarhanlan VI Makassar memberikan pelatihan materi selam dasar kepada prajurit muda Satuan Lintas Laut Militer (Satlinlamil) 3. Kegiatan ini berlangsung di Kolam Renang Tirto Segoro 5, Mako Lantamal VI, Jalan Yos Sudarso No. 308, Kamis (24/10/2024).
Pelatihan ini bertujuan untuk memperdalam pengetahuan dan keterampilan penyelaman para prajurit muda. Materi yang diberikan mencakup teori dan praktik selam dasar, teknik penyelaman yang efektif, serta prosedur keselamatan yang harus diterapkan saat beroperasi di bawah air. Selain itu, prajurit juga menjalani praktik langsung dalam kondisi yang mendekati situasi nyata.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program berkelanjutan untuk meningkatkan profesionalisme prajurit dan memastikan mereka siap menghadapi tantangan di lapangan. Diharapkan, melalui pelatihan ini, kemampuan tim akan semakin terasah dan mampu berkontribusi secara optimal dalam setiap misi yang diemban.
Danyonmarhanlan VI Mayor Marinir Yusman Efendi M.Tr.Opsla menyatakan, “Pelatihan ini merupakan bentuk sinergi yang sangat penting antara satuan. Dengan kerja sama yang solid, kita dapat mempersiapkan prajurit untuk menghadapi berbagai misi, baik di bidang militer maupun kemanusiaan. Sinergi ini memastikan bahwa keterampilan yang dimiliki prajurit dapat dioptimalkan, sehingga tugas dapat dilaksanakan dengan lebih efektif dan efisien.”








