PANGKEP – KLTV INDONESIA
–klivetvindonesia.com– Bersama warga kampung bultap adakan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan momen penting untuk diperingati oleh seluruh umat Islam sebagai wujud cinta kepada Rasulullah SAW dan rasa syukur kepada Allah SWT. Perayaan ini dilakukan dengan penuh gembira dan sukacita, merayakan kelahiran seorang pemimpin yang rahmatan lil alamin.
Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW, dengan menyuguhkan ember yang penuh dengan hiasan, dan berisi berbagai macam makanan, seperti camilan, telor hias, ikan bakar, nasi putih, nasi ketan yang diisi dalam ember tersebut, di laksanakan di mushollah AL Iklas bultap kelurahan tonasa satu kecamatan baloccci, kabupaten Pangkep, pada 12 Rabiul Awal 1446 H (Rabu /19/9/2024).

Hadir pada peringatan ini Lurah Tonasa satu MULIATI SE. Lukman jajarannya. Bahbinkamtibmas Amiruddin, Majelis Taklim RT/RW, imam mesjid Tokoh Masyarakat, dan Jama’ah.
Peringatan Maulid ini berjalan dengan hikma dengan lantunan Syair Barasanji dan Sholawat Nabi SAW.
“Dilanjutkan dengan Hikma Maulid , dibawakan oleh Lukman ST mengatakan bahwa perayaan Hari Kelahiran Nabi Muhammad SAW untuk memupuk kecintaan kepada Rasulullah, dengan selalu bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW. kita akan mendapatkan syafaatnya diakhirat kelak.”kata Lukman ST
Ditempat yang sama, lurah tonasa MULIATI SE mengatakan bahwa saya hadir di mushollah AL Iklas bultap atas undangan masyarakat yang masih wilayah kelurahan tonasa untuk bersama sama merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW. “pungkasnya
Adapun yang hadir mendapat berkah,dengan membawa pulang bingkisan berupa ember yang telah dihiasi camilan dan telur dan berisi berbagai macam makanan didalamnya.
Lurah tonasa satu Muliati SE menjelaskan, bahwa tradisi Baayun Maulid merupakan simbol untuk memuliakan bulan Maulid sekaligus sebagai bentuk kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW.






