Klivetvindonesia,com. Pesawaran- Babinsa Koramil 421-01/Kedondong Kodim 0421/Lampung Selatan. Sertu Sugiyanto Selaku Babinsa Desa Suka maju Bersama warga gotong royong melaksanakan pembangunan Masjid Al mutaqin, di Dusun Pematang Tutung Desa Suka Maju Kecamatan Kedondong Kabupaten Pesawaran. Jum’at (30/8/2024)
Adapun pelaksanaan kegiatan karya bakti Babinsa bersama warga tersebut turut melibatkan Linmas, aparatur Desa, Mitra, donatur, dan warga desa sehingga dapat terlaksana pembangunan Masjid tersebut.
Menurut Danramil 421-01/Kedondong Kapten Inf Rudi Teguh Prasetyo melalui Babinsa Desa Suka maju mengatakan bahwa, kegiatan gotong royong pembangunan Masjid di lingkungan ini dalam rangka kerja bakti TNI yang mana pelaksanaannya tersebut merupakan upaya bersama dalam mewujudkan kepedulian Babinsa terhadap pembangunan Masjid di lingkungan Wilayah Desa binaannya.
“Kegiatan kerja bakti pembangunan Masjid tersebut di bangun secara bertahap semoga dengan kegiatan karya bakti secara rutin Masjid yang kita bangun bersama cepat selesai agar nanti para jamaah dapat dengan nyaman dan khusu ketika menjalankan kewajiban sholat.” Ucapnya.
Lebih lanjut, Kerja bakti ini juga sebagai Bentuk upaya agar masyarakat selalu peduli dengan kondisi lingkungan disekitar tempat tinggalnya.
“Semoga jalinan kerja sama yang baik selama ini akan semakin kuat dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat”, ucapnya.
Sementara itu, pihak Desa di wakili Bapak Firdaus Selaku Kadus 4 Desa Suka maju menyampaikan terimakasih kepada Babinsa karena kegiatan karya bakti ini terselenggara tidak lain karena peran aktif Babinsa memotivasi sekaligus terjun langsung membantu, sehingga pembangunan Masjid Al mutaqin semakin pesat.
“Dan warga masyarakat sangat senang dan antusias dalam mengikuti kerja bakti dikarenakan Babinsa juga ikut kerja dalam melaksanakan kegiatan tersebut.”Ucapnya.





