SULSEL_KLTV INDONESIA
-YOS.P : JURNALIS
TNI AL, Dispen Kormar (Takalar). –klivetvindonesia.com– Dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketakwaan dengan semangat berbagi kepada sesama, prajurit Yonmarhanlan VI Makassar melaksanakan kegiatan berbagi bingkisan sembako kepada masyarakat desa Jenggoa, Kecamatan Galesong Utara, Kabupaten Takalar. Jum’at (18/08/2023)

Kegiatan Jum’at berkah ini yaitu pembagian bingkisan bahan sembako yang merupakan kegiatan saling membantu dan berbagi kebahagiaan terhadap sesama khususnya masyarakat yang membutuhkan dan merupakan implementasi dari perintah harian Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla, dan sebagai landasan pengabdian yang tulus serta keikhlasan sebagai prajurit Jalasena.

Pelaksanaan Jum’at berkah kali ini juga masih dalam perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-78 tahun 2023, diharapkan menjadi momentum meningkatkan kemanunggalan prajurit dengan rakyat dan memupuk rasa kebersamaan, sekaligus wujud kepedulian dan rasa tanggung jawab sosial prajurit TNI terhadap masyarakat sekitar dimanapun bertugas.

Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) VI Mayor Marinir Yusman Efendi, M.Tr.Opsla., menyampaikan dengan kegiatan jum’at berkah ini selain dapat meningkatkan ketakwaan kita kepada Tuhan YME, diharapkan dapat terjalin silaturahmi antara prajurit Yonmarhanlan VI Makassar dengan masyarakat serta meningkatkan rasa kepedulian terhadap masyarakat disekitar kita.








