
SULSEL_KLTV INDONESIA
KORDINATOR LIPUTAN :
– IQBAL d’Nakku
–klivetvindonesia.com– Kehadiran Nuryadi S.Sos menahkodai Dinas Penanaman Modal Pelayan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja Kabupaten Maros Sulawesi Selatan, dinilai oleh sejumlah warga masyarakat yang berurusan dengan instansi tersebut mereka menilai sangat baik.

Pasalnya stafnya begitu rama dan proaktif melayan kepada kami dan tanpa ada birokrasi yang berbelit – belit sehingga cepat selesai dan jika ada yang kurang kami pahami stafnya memberi penjelasan kepada kami ,” begitu ujar mereka.
Keterkaitan dengan pelayanan tersebut wartawan KLTV Indonesia , Iqbal dan juga selaku kordinator peliputan Sulawesi Selatan menemui Nuryadi S.Sos selaku kepala dinas tersebut diruang kerjanya, Kamis 22 Juni 2023, untuk mewawancarai seputar pelayanan . Menjawab pertanyaan tersebut , pria yang rama ini menyampaikan bahwa pelayanan terhadap masyarakat, saya dan stafku selalu melakukan pelayanan yang terbaik karena prinsip kami kepuasan masyarakat atas pelayanan menjadi kebanggaan kami,” begitu ujarnya.

Lebih dari itu masyarakat yang mengurus KTP dan surat – surat yang berkaitan dengan instansi yang saya pimpin ini, tidak ada kami pungut sepeserpun dana dari masyarakat, semuanya gratis,” begitu ujarnya.
Sehubungan dengan pelayanan tersebut , Nuryadi S.Sos selaku kepala dinas tersebut mengharapkan seluruh stafnya untuk terus melakukan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat ,” begitu ujarnya.





