Pastikan Pelayanan Sesuai Prosedur, Kapolres Gowa Cek Pelayanan SKCK

KORDINATOR LIPUTAN :
IQBAL DNAKKU

klivetvindonesia.com– Kapolres Gowa AKBP Reonald TS Simanjuntak, S.I.K, S.H, M.M, M.I.K, melakukan pengecekan pelayanan publik SKCK Sat Intelkam Polres Gowa, Senin (06/2/2023).

Kapolres Gowa AKBP Reonald TS Simanjuntak, S.I.K, S.H, M.M, M.I.K melakukan pengecekan mulai dari kesiapan fasilitas pelayanan SKCK, hingga kesiapan petugas pelayanan SKCK.

Tidak hanya itu, Kapolres Gowa AKBP Reonald TS Simanjuntak, S.I.K, S.H, M.M, M.I.K juga meninjau langsung ruang pelayanan SKCK untuk memastikan pelayanan telah sesuai dengan prosedur yang berlaku.

Kapolres Gowa AKBP Reonald TS Simanjuntak, S.I.K, S.H, M.M, M.I.K mengatakan, Pengecekan ini juga dilakukan untuk mengetahui secara langsung situasi, kondisi dan kesiapan personil dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Kami ingin memastikan pelayanan publik Polres Gowa berjalan baik, kecepatan dan kenyamanan merupakan aspek dalam pemantauan langsung dan menghindari pungli,”kata Kapolres.

Humas Polres Gowa

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *