SULSEL_KLTV INDONESIA
#-TIM LIPUTAN/INV KLTV: IKBAL 99
MAKASSAR —klivetvindonesia.com— Terkait laporan polisi nomor : LP/470/VII/2022/Restabes Mks/Sektor Tallo tanggal 28 juli 2022 terkait tindak pidana secara bersama-sama melakukan tindak kekerasan terhadap seseorang. Pihak korban bernama Mega Putri Aulia selaku korban pengeroyokan merasa kesal. Pasalnya hingga saat ini terlapor dua orang perempuan berinisial IN dan AS belum berhasil diperiksa dan diamankan oleh penyidik.

Saat wartawan KLTV melakukan konfirmasi Senin (16/1/2023) kepada Kanitreskrim Polsek Tallo, Iptu Armin mengatakan, penyidik sudah sering mendatangi rumah kedua tersangka untuk dimintai keterangan. Namun keduanya tidak berada di tempat dan sering berpindah-pindah tempat, jadi itu kendalanya, ” ucapnya
” Jadi kami harap pihak pelapor bila mengetahui keberadaan kedua tersangka, agar segera menghubungi penyidik, selanjutnya penyidik akan menjemput kedua tersangka, ” kata Iptu Armin
Sementara itu Kapolsek Tallo, Kompol Baddolahi mengatakan, terkait kasus pengeroyokan tersebut sudah menjadi atensi pihak penyidik, ” ungkapnya
Kuasa hukum korban, Hadi Sutrisno SH mengatakan, karena kedua terlapor diduga kuat melakukan pengeroyokan terhadap korban Mega Putri Aulia. Namun keduanya tidak kooperatif dengan pihak penyidik. Pihaknya berharap penyidik bekerja secara maksimal guna mencari kedua tersangka untuk dimintai keterangannya, ” harap Hadi Sutrisno.





