Anggota Koramil 421-02/GDT Hadiri Acara Bulan Bhakti Karang Taruna Kabupaten Pesawaran

KLTV  INDONESIA.

Klivetvindonesia,com. |  Pesawaran – Karang Taruna Kabupaten Pesawaran melaksanakan kegiatan Puncak Bulan Bhakti Karang Taruna (BBKT) di Museum Transmigrasi Provinsi Lampung Desa Bagelen Kecamatan Gedung Tataan Kabupaten Pesawaran. Dengan mengangkat tema “Menyatukan Langkah, Bersama Memajukan Bumi Andan Jejama” Selasa (27/12/2022)

BBKT Karang Taruna Kabupaten Pesawaran Tahun 2022 ini diikuti oleh 1000-an kader yang datang dari pengurus desa, Pengurus Kecamatan dan Pengurus Kabupaten, dan Pengurus Provinsi, BBKT kali ini dihadiri juga oleh
BUPATI Pesawaran H.Dendi Romadhona K.ST.,M.Tr.I.P , Kapolres Pesawaran AKBP Pratomo Widodo, S.IK, M.SI, Danramil Gedong Tataan diwakili Sertu Hariyono, Kejari Pesawaran Diana Wahyu Widiyanti S.H M.H, Ketua Pengadilan Agama Pesawaran Hj. Khoirun Nisa Shi .MH, Ketua KPU Pesawaran Yatin Putro Sugino SE,. Ms. Ak. ,Akt, Kajari Kasi intel Andi Pramono SH MH, Wakil ketua 2 Musanif Yasir Syamsurya S.E, para kepala dinas, Kabag, camat dan para kades se kabupaten Pesawaran.

Masih dalam rangkaian acara BBKT 2022 Bupati Pesawaran berkesempatan menyerahkan Penghargaan Aditya Karya Mahatva Yodha Utama kepada 25 orang yang diantara Kapolres Pesawaran, dan 23 orang penerima Penghargaan Aditya Karya Mahatva Yodha Madya.

Dalam sambutanya H. Dendi Ramadona K, St, M.Tr, Ip menyampaikan, Karang Taruna berperan sebagai organisasi kepemudaan, organisasi sosial kemasyarakatan dan sebagai wadah sarana pengembangan yang tumbuh dan berkembang atas dasar kesadaran dan tanggung jawab sosial dan untuk masyarakat terutama generasi muda di desa yang bergerak dibidang penyelenggaraan kesejahteraan
sosial.”Ungkapnya

Sertu Hariyono yang mewakili Komandan Koramil 421-02/Gdt berkesempatan membagikan 100 paket sembako kepada masyarakat dan pengundian kupon Doorprise.
Di akhir sambutanya Bupati Pesawaran mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tulus dan berharap Karang Taruna Kabupaten Pesawaran dapat terus eksis membantu pembangunan serta dalam kondisi sosial tetap kondusif, sehingga masyarakat bisa merasakan keberadaan Karang Taruna di semua tingkatan. Buktikan kepada masyarakat bahwa Karang Taruna adalah wadah dari para pemuda yang produktif dan mampu menghasilkan karya yang bermanfaat bagi kesinambungan pembangunan di Kabupaten Pesawaran.Jelasnya

Penulis : Didy

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *