Babinsa Koptu Heri Susilo Laksanakan Pendampingan Giat Musdes RKPdes di Desa Padang Ratu Tahun Anggaran 2023

Klivetvindonesia,com. Pesawaran – Pemerintah Desa Padang Ratu Kecamatan Gedong Tataan Kabupaten Pesawaran mengadakan Musyawarah Desa (MUSDES) dalam agenda sosialisasi rencana kerja pemerintah desa (RKPDes) Desa Padang Ratu untuk tahun anggaran 2023 di gedung Aula UT Desa Padang Ratu Sabtu (10/12/2022).

Agenda tersebut dihadiri oleh Camat Gedong Tataan Yang diwakili Kasi PMD Bapak Efendi, Pendamping Desa bapak Pulung, Kepala Desa Padang Ratu Bapak Sukri, Babinsa Koramil 421-02/Gdt Koptu Heri Susilo, BPD Desa Pedang Ratu Bapak Epen, Perangkat Desa, Ketua RT dan RW, LKMD, TP PKK, Tokoh Masyarakat dan Karangtaruna Desa Padang Ratu.

Babinsa Desa Padang Ratu Koptu Heri Susilo dalam sambutanya senada dengan sambutan dari Kepala desa mengatakan, Kegiatan Musdes RKP Desa tahun depan akan melanjutkan rencana atau rancangan yang sudah diputuskan tahun sebelumnya yang gagal dilanjutkan karena lockdown yang terjadi karena virus corona yang menyebar menjadikan anggaran dialih fungsikan untuk keadaan mendesak.

“Setiap tahun kita melaksanakan RKP Desa guna mewujudkan kegiatan yang sudah tercantum dalam RPJM Desa,” ungkap Koptu Heri.

Selain itu, heri juga menyampaikan harapannya kegiatan mulai tahapan Musdus (Musyawarah Dusun) merumuskan kelanjutan pembangunan di tiap dusun, semoga pembangunan baik fisik maupun non fisik bisa dilaksanakan tahun ini karena RKP Desa melanjutkan tahun sebelumnya yang tertunda yang akan dilaksanakan oleh Pemerintah desa akan melanjutkan kegiatan pembangunan yang tertunda bisa dilaksanakan tahun depan agar tercipta pembangunan yang merata.”tutup koptu Heri susilo

Didy

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *