SULSEL_KLTV INDONESIA
–IQBAL KORLIP.
MAKASSAR —klivetvindonesia.com— Guna memastikan tahanan lengkap dan dalam keadaan sehat serta ruang tahanan dalam keadaan aman dan bersih, Kapolsek Bontoala Polrestabes Makassar Kompol Arifuddin A, SE.,MH melaksanakan pengecekan secara langsung ruang tahanan dalam rangka antisipasi kemungkinan buruk terjadi pada penghuni tahanan. Sabtu (06/08/22).
Pengecekan ruang tahanan tersebut dilakukan dengan tujuan selain mengecek jumlah tahanan, mengecek kesehatan tahanan juga mengecek barang-barang yang berada di bawa ke dalam ruang tahanan.
Saat di konfirmasi Kapolsek yang di dampingi oleh Kanit Shabara Iptu Syahrir, SH mengatakan bahwa pengecekan tahanan dan ruang tahanan harus terus di laksanakan secara berkala sehingga dapat mengurungkan niat dari para tahanan dalam melakukan hal hal yang buruk.
“Semenjak saya menjabat sebagai Kapolsek Bontoala, saya perintahkan kepada petugas jaga untuk melakukan pengecekan ke dalam ruang tahanan setiap jamnya, selain itu kondisi kesehatan dan makanan para tahanan juga harus di pastikan keamanannya” ujarnya.
*”Humas Polsek Bontoala Polrestabes Makassar”*





