Badan Intelijen Daerah BINDA Kalimantan Barat terus Mengintensifkan Kegiatan vaksinasi Covid-19 Termin II bulan Juli-Agustus 2022. Dilaksanakan Serentak di 14 Kabupaten

Klivetvindonesia.com – Badan Intelijen Daerah BINDA Kalimantan Barat terus Mengintensifkan
Kegiatan vaksinasi Covid-19 Termin II bulan Juli-Agustus 2022. Dilaksanakan Serentak di 14 Kabupaten

dan kota, vaksinasi mematok target harian sebanyak 5.000 dosis.
Saat ini vaksinasi covid19 semakin gencar dilaksanakan oleh Binda Kalbar, sebagai implementasi dan tindaklanjut dari intruksi Presiden RI, Joko Widodo untuk melakukan percepatan vaksinasi Covid-19 penguat atau dosis booster.
Abu Amir (Koorwil BIN Sekadau) mengatakan

“Sesuai intruksi dari Bapak Presiden agar melaksanakan percepatan vaksinasi covid19 dosis booster di masyarakat, kami senantiasa mengharapkan dukungan dan partisipasi seluruh komponen masyarakat dalam rangka mensukseskan vaksinasi covid19 Binda Kalbar khususnya di Kab.Sekadau. ”

Dari beberapa lokasi vaksin di Kab.Sekadau, antara lain di Terminal Lawang Kuari, terlihat antusiasme masyarakat untuk mendapatkan vaksin covid19 dosis booster sangat tinggi. Terlebih, saat ini sudah diberlakukan kebijakan kewajiban vaksin covid19 dosis booster untuk keperluan bepergian dan lainnya,” terang Koorwil BIN Kab.Sekadau, Abu Amir.

 

Vaksinasi Covid19 termin II di Kab.Sekadau, dilaksanakan atas kerjasama BINDA Kalbar dengan Dinas Kesehatan Kab.Sekadau berlangsung selama 20 hari yaitu tgl 21 Juli sd. 9 Agustus 2022. Pungkasnya. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *