Klivetvindonesia.com SAMPANG – Organisasi profesi wartawan Dewan Pimpinan Cabang Koalisi Wartawan Rangking Indonesia (DPC.KWRI) Kabupaten Sampang, lakukan kegiatan rutinitas pertemuan bulanan untuk memperkuat silaturahmi antar anggota, membangun persatuan dalam kebersamaan, agar menjadi suatu hubungan yang bisa memberikan manfaat bagi masyarakat.
Acara tersebut dilaksanakan dikediaman Muhammad Ro’is salah satu dari pengurus devisi Bidang Pendidikan yang terletak di Jl. Raya Sawah Tengah, Desa Sawah Tengah, Kecamatan Robatal, Kabupaten Sampang mulai dari jam 08.00 wib hingga jam 12.00 wib. Selasa (01/02/2022).
Turut hadir Ketua, Wakil Ketua, Sekjen, Wasekjen, Bendahara, Wakil Bendahara, dan seluruh pengurus serta para anggota mereka datang dengan kompak, demi meningkatkan kebersamaan dalam hubungan sesama keluarga Besar DPC KWRI Sampang.
Dalam sambutannya Ketua DPC.KWRI Sampang Abdul Holik Ali Hudi, S.Pd.I, dalam sambutannya, mari terus satukan tekad demi membangun kebersamaan dalam meningkatkan kinerja kita di organisasi profesi ini, terus bangun sebuah komitmen agar bisa menjadi alternatif bagi kita semua supaya lebih bertanggung jawab terhadap tugas yang diembannya.
Wakil Ketua Moh. Zaini, juga menuturkan tentang tupoksi dari kepengurusan tersebut agar mempunyai rasa memiliki terhadap organisasi yang kita bina ini, agar nantinya semua agenda terdekat yang dapat diikuti oleh Asosiasi adalah Pelatihan Jurnalistik dan Uji Kompetensi Wartawan supaya lebih memahami tentang tujuan dari wartawan dan kode etik wartawan, pungkasnya.
DJUMADI
EDITOR : REZA NASTI





