Wakil Bupati Sumenep Tinjau Lokasi Hilangnya Pencari Ikan di Sungai DAM Jepun Lenteng

klivetvindonesia.com,Sumenep–Wakil Bupati Sumenep yang belum sebulan di lantik, Ny. Hj. Dewi Khalifah langsung tinjau lokasi hilangnya Hasbullah warga Dusun Ares Tengah, Desa Lembung Barat, Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur pada Minggu, (14/3/2021).

Pantauan media ini, Wabub Khalifah yang didampingi Satpol PP, Kepala Dinas BPBD Sumenep, Basarnas, Polsek dan Koramil Lenteng tiba dilokasi sekitar pukul 11.30 WIB.

Sebelum proses pencarian dilakukan, Wabup Nyai Eva, memimpin doa bersama agar pencarian terhadap korban cepat ditemukan dan kita diberi keselamatan.

“Korban hilang sekitar jam 01.00 WIB dini hari dan kami perintahkan BPBD dan Basarnas untuk melakukan pencarian korban yang yang hilang di disungai DAM Jepun ini, ” demikian disampaikan Wabup Nyai Eva.

Ia berharap semoga proses pencarian ini oleh tim Basarnas, korban cepet ditemukan.

Sementara itu, Kabag Humas Polres Sumenep AKP Widiarti, SH menerangkan bahwa korban dikabarkan hilang sekitar pukul 01.00.

“Berdasarkan laporan keluarga pihak korban, ia dikabarkan hilang saat memancing ikan di Sungai Dak Jepun sekitar pukul 01.00”, ungkapnya.

Lanjut Widiarti, pada pukul 19.00 WIB, korban berangkat memancing, setelah pukul 21.00 WIB korban pulang ke rumahnya membawa ikan. Kemudian pada pukul 21.20 WIB, korban pergi lagi ke DAM Jepun untuk melanjutkan menangkap ikan, tetapi setelah pukul 01.00 WIB dini hari korban tidak kembali kerumah, sehingga keluarganya mencari korban ke tempat dimana korban memancing ikan.

“Sampai saat ini tim BPPD dan tim Basarnas terus melakukan pencarian terhadap korban di sungai DAM Jepun”, pungkasnya.

Laporan: Jumadi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *