DPMD Taliabu Evaluasi Hasil Musdes APBDes 2021

klivetvindonesia.com, Taliabu – Dinas Pemberdayaan BNN Masyarakat dan Desa (DPMD), Kabupaten Pulau Taliabu, menggelar kegiatan evaluasi hasil musdes APBDes 2021.

Agenda evaluasi APBDes berlangsung di kantor DPMD Pulau Taliabu pada Senin, 8/3/2021, Pukul 08:15 WIT,

Kegiatan tersebut diangkat tema “Fasilitasi Penyusunan Produk Hukum Desa Dalam Rangka Evaluasi Peraturan Desa Tentang APBDesa”.

Agenda evaluasi ini digelar setiap tahun, dengan alasan menyinkronisasikan item-item program yang telah disahkan oleh pihak Desa melalui Musdes.

Pantauan media ini, sekira pukul 11:30 WIT, DPMD berhasil mengevaluasi 4 (empat) Desa, diantaranya Desa Limbo, Lohok Buba, Desa Bahu dan Desa Meranti Jaya.

Ke empat Desa tersebut, masing-masing desa diberikan sejumlah PR untuk memperbaharui poin-poin yang disampaikan saat kegiatan evaluasi berlangsung.

Kabid Lembaga Kemasyarakatan, Lembaga Adat, Masyarakat Hukum Adat dan Administrasi Pemerintah Desa, M. Salim Ode Hewi, S.TP menyampaikan kepada wartawan diruang kerjanya pada Senin, 8/3/2021.

“Ini evaluasi terkait APBDes, kita lihat penyesuaian penyusunan APBDes (agar tidak salah), agar tertib dan tidak simpang-siur, saat dilaksanakan penginputan nantinya,” Ungkapnya

Evaluasi ini bertujuan untuk mendikte antara yang direncanakan dan direalisasikan dapat sepadan.

“Karena kita khawatir jangan sampai di dalam realisasi ada, tetapi di dalam perencanaan tidak ada. Sehingga kita harus konekkan antara yang direncanakan dan yang direalisasikan, maka perlunya evaluasi,” Tegas Salim.

Penulis : Mardin

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *