klivetvindonesi.com, Sampit – Sebagai bentuk rasa empaty Polres Kotim jajaran Polda Kalteng, bersama-sama dengan Komunitas Sosial Seminggu 1000 Berkah, memberikan bantuan sosial kemanusiaan kepada masyarakat yang sedang mengalami musibah bencana banjir di Provinsi Kalsel pada Sabtu, 23/1/2021.
Kegiatan pengiriman penyaluran bantuan sosial kemanusiaan peduli bencana banjir Kalsel tersebut, diangkut dengan menggunakan 2 unit truck yang difasilitasi dan dikawal oleh Personil Polres Kotim dan diiringi oleh perwakilan Komunitas Seminggu 1000 Berkah.
Keberangkatannya dilepas langsung oleh Kapolres Kotim dan Ketua Cabang Bhayangkari Kotim, bertempat di halaman Mapolres jalan Jenderal Soedirman km.0, Sampit, Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng. (22/01)
Dalam kesempatan tersebut Kapolres Kotim AKBP. Abdoel Harris Jakin, S.I.K, M.Si mengatakan, bantuan sosial bencana banjir Kalsel yang disalurkan tersebut adalah bersumber dari Anggota Polres Kotim, Bhayangkari Cabang Kotim dan bekerjasama dengan Komunitas Seminggu 1000 Berkah, Pungkasnya.
“Jadi kami turut serta menyediakan Barang dan menyiapkan alat transportasi, kemudian juga ada beberapa item bantuan dari pengurus Bhayangkari yang dikhususkan untuk keperluan pribadi perempuan dan anak balita, selanjutnya juga dari Polres Kotim menyiapkan sembako, pakaian layak pakai dan berbagai kebutuhan makanan lainnya,” jelasnya.
Dalam hal pengiriman Polres Kotim menugaskan Personil satuan lalu lintas dan Sabhara untuk melakukan pengawalan, bersama Komunitas Seminggu 1000 Berkah agar penyaluran bantuan sosial ini benar-benar tepat sasaran dan manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat yang menjadi korban bencana banjir di Kalimantan Selatan. Tegas AKBP Harris
“Kita semua berdo’a dan berharap agar banjir dapat segera surut. Kemudian kegiatan perekonomian di sana dapat segera pulih sehingga dapat meningkatkan kembali Produktifitasnya masyarakatnya” tutup AKBP Harris.
Laporan : Fery
Editor : Q. Reman