Warga Pertanyakan Hasil Audit Inspektorat Matim Soal Dugaan Korupsi Dana Desa Sipi Tahun 2015-2019

klivetvindonesia.com,Matim-Warga desa Sipi, Kec.Elar Selatan,Kab.Manggarai Timur kembali mempertanyakan hasil audit Inspektorat Matim terkait kasus dugaan penyalahgunaan Dana Desa Sipi tahun 2015-2019.

Kristoforus Dadu salah seorang warga desa Sipi ketika ditemui media ini mengatakan hingga saat dirinya masih menunggu hasil audit dari inspektorat Matim terkait dugaan penyalahgunaan dana desa Sipi tahun 2015-2019 oleh kepala desa,Bernardinus Ngganggu.

Bacaan Lainnya

“Belum disampaikan seperti apa hasilnya,sementara audit sudah dilakukan sejak akhir Agustus lalu”,kata Kristoforus Dadu kepada media ini,Rabu 21 Oktober 2020.

Dadu menjelaskan sebelumnya pihak Inspektorat Matim turun langsung ke desa Sipi pada bulan Agustus lalu untuk memeriksa langsung kondisi proyek di desa Sipi yang diduga bermasalah seperti yang dilaporkan masyarakat.

“Waktu itu tim audit inspektorat Matim berjumlah empat orang turun ke desa Sipi untuk memeriksa keaadaan fisik proyek”,kata Dadu

Adapun proyek-proyek tersebut yakni Proyek Penggusuran Jalan Nggelok-Suda,Proyek Penggusuran Jalan Watu Teke-Dikor,Proyek Tembok Keliling Lapangan Sepak Bola Deruk,Perehaban Air Minum Bersih Wae Wiko,Proyek WC dan TPT Kantor Desa Sipi,Proyek Bantuan WC Tahun 2018.

“Semua proyek tersebut sudah diaudit tapi belum ada hasilnya”,kata Kristoforus Dadu

Kristoforus Dadu berharap semoga apa yang menjadi temuan dari hasil audit Inspektorat Matim bisa diselesaikan pengerjaanya oleh kepala Desa Sipi.
“Kalau hasil temuan ada proyek yang belum tuntas ya harus diselesaikan”,katanya.

Selain itu Dadu berharap Inspektorat Matim secara terbuka menyampaikan hasil audit kepada masyarakat Desa Sipi agar masyarakat puas,tutupnya.

Sementara itu Kepala Inspektorat Manggarai Timur,Gonsa Tombor hingga saat ini belum bisa dikonfirmasi oleh media ini.
Pesan Whatsaapp yang dikrimkan belum dibalas.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *